SHARE

istimewa

Pada acara penutupan festival, berlangsung pula pengumuman tiga pemenang ajang Short Film Pitching Project (SFPP) 2021.

Untuk tahun ini, SFPP – yaitu kompetisi tahunan festival untuk pembuat film muda – menerima 152 entri. Delapan finalis terpilih untuk mempresentasikan ide-ide mereka di hadapan 3 juri pada tanggal 24 September.

Ketiga pemenang tersebut adalah "Bibir Merah Siapa Yang Punya" karya Haris Supiandi dan Pawadi asal Pontianak; "Catch to Release" karya Andrew Kose dan Evi Cecilia asal Jakarta; dan "Riwayat Ceti" karya Azalia Muchransyah dan Adhi Anugroho asal Bogor.

Ketiga film pemenang SFPP 2021 akan diputar secara perdana di EOS 2022.

Sebanyak 21 film tayang kembali mulai 27 September 2021 serta beberapa rangkaian Film Talk dan Festival Updates IGLive akan hadir hingga tanggal 2 Oktober 2021.

Untuk informasi lengkap, termasuk kabar terbaru mengenai EoS 2022, silahkan mengunjungi serta memantau situs www.europeonscreen.org dan media sosial resmi EoS

Halaman :