SHARE
1 / 3
2 / 3
3 / 3

Staf Khusus Mensos, Faozan Amar melakukan monitoring penyaluran bantuan sosial (Bansos)  kepada kelompok penerima manfaat (KPM) di Sidoarjo, Jawa Timur

CARAPANDANG - Untuk memastikan penyaluran bantuan sosial (Bansos)  kepada kelompok penerima manfaat (KPM), Faozan Amar selaku Staf Khusus mendapatkan tugas khusus dari Menteri Sosial Tri Rismaharini untuk melakukan monitoring di Sidoarjo, Rabu (12/1).  

Dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (13/1) Faozan mengatakan ada tiga kecamatan yang dikunjungi, yakni Buduran, Tanggulangin dan Sedati.

"Alhamdulillah berjalan lancar,” katanya.

Faozan mengatakan ditemukan penyaluaran yang belum maksimal terjadi di beberapa desa di  Kecamatan Tanggulangin.  Ini disebabkan, karena KPM sudah mampu, sehingga mereka malu untuk mengambil Bansos di kantor kecamatan.

Selanjutnya dia mengatakan, untuk memastikan hal tersebut, hari Kamis para pendamping akan menemui KPM dan nantinya akan dibuatkan berita acara yang disaksikan oleh aparat desa setempat. 

Dalam monitoring penyaluran Bansos, Faozan didampingi Kepala Dinas Sosial Sidoarjo, Perwakilan BNI selaku bank penyalur, Korkab PKH dan Korda Sidoarjo serta para pendamping PKH, TKSK, PSM, SLRT dengan disambut oleh para camat setempat.

“Kulo sampun ndalu mboten angsal bansos, ning saiki angsal malih, maturnuwun”, ujar Mbah Saijan (71 tahun) dengan wajah berseri sambil menunjukan kartu Bansos.

“Kita berharap sampai batas waktu 14 Januari 2022, Bansos BPNT dapat maksimal tersalurkan, karena itu kami datangi kantor kecamatan untuk memudahkan dalam penyaluran”, ujar Liza perwakilan dari BNI Sidoarjo (FS). 

Tags
SHARE