SHARE

Istimewa

Sleeper

Ini merupakan kelas kereta api terbaru di Indonesia dan menjadi tipe paling mewah dari kelas kereta api lainnya. Sleeper Train diluncurkan oleh PT KAI pada 2018.

Perbedaannya signifikan, baik dari harga, desain, kenyamanan, dan fasilitas yang di sediakan.

Jika kelas Prioritas memungkinkan penumpang untuk mengubah arah kursi, maka di kelas ini kursinya bisa Anda atur hingga 150 derajat seperti tempat tidur.



Selain itu, ada TV layar sentuh 12 inci di depan kursi, stopkontak, lampu baca, meja lipat, bantal, dan selimut. Ingin naik kereta ini? Anda bisa membayar dengan harga sekitar Rp1 jutaan per orang. Tips memilih tempat duduk

Selain mengenal jenis kelas kereta, ada beberapa tips dalam memesan tiket kereta api yang bisa menjadi referensi agar perjalanan Anda berlangsung lebih nyaman.

Pesan secara daring

Langkah pertama yang pasti Anda lakukan adalah memesan. Tiket kereta yang cepat ludes, mengharuskan Anda untuk memesannya jauh-jauh hari atau secepat mungkin. Anda dapat memesan tiket lewat biro perjalanan daring atau aplikasi kereta api. Selain tidak perlu antre, Anda bisa memilih tempat duduk, memanfaatkan proteksi perjalanan, hingga menyaring harga, armada, jadwal keberangkatan dan ketibaan kereta sesuai preferensi.

Posisi duduk searah

Posisi tempat duduk kereta api cenderung tidak bisa diubah, terlebih kelas Ekonomi. Anda disarankan untuk memilih posisi duduk maju, searah dengan laju kereta. Apabila kereta api Anda berjalan ke arah barat, Anda juga disarankan duduk menghadap ke barat juga. Selain dapat melihat pemandangan yang lebih bagus, posisi maju bagi sebagian orang tidak akan membuat pusing atau mual.

Halaman :
Tags
SHARE